Bagi wisatawan yang memiliki waktu lebih panjang untuk berlibur di Bali maka paket tour di Bali 5 hari akan sangat cocok. Dengan memilih paket tour ini maka waktu menikmati obyek wisata akan menjadi lebih panjang. Obyek wisata yang akan dikunjungi pun akan menjadi lebih banyak dibandingkan dengan paket yang lebih pendek.

Jadwal Perjalanan Tour di Bali 5 Hari

Perjalanan selama 5 hari di Bali dengan paket tour di Bali pastinya akan lebih menyenangkan karena lebih terjadwal. Ini salah satu rencana jadwal perjalanan menggunakan paket tour di Bali 5 hari:

1. Jadwal Hari Pertama

Pada hari pertama kami akan melakukan penjemputan di Bandara Ngurah Rai untuk kemudian diantarkan ke tempat penginapan. Pelanggan bisa beristirahat terlebih dahulu di tempat penginapan yang telah dipilih.

2. Jadwal Hari Kedua

Kami akan melakukan penjemputan di hotel atau penginapan pelanggan, kemudian menuju ke tempat pertunjukan tari Barong Bali. Lalu menikmati beberapa obyek wisata yang sudah ditentukan seperti desa Celuk, obyek wisata Kintamani. Pelanggan bisa beristirahat dan makan siang di resto atau café  pilihan, untuk kemudian melanjutkan perjalanan. Setelah malam tiba saatnya makan malam dengan menu khas Bali dan kembali ke penginapan.

3. Jadwal Hari Ketiga

Seperti hari kedua, pada hari ketiga kami akan menjemput ke penginapan dan mengantarkan ke obyek wisata yang sudah ditentukan sebelumnya. Kemudian makan siang di Mentari Resto Bedugul yang sudah menjadi pilihan kami. Perjalanan akan dilanjutkan ke obyek-obyek wisata pilihan, kemudian makan malam dan kembali ke hotel.

4. Jadwal Hari Keempat

Kami kan melakukan penjemputan ke hotel atau penginapan dan mengantar ke obyek-obyek wisata yang telah ditunjuk. Setelah makan siang maka pelanggan bisa melanjutkan perjalanan berburu oleh-oleh, baru kemudian makan malam dan pulang.

5. Jadwal Hari Kelima

Pada hari terakhir kami akan menjemput pelanggan ke tempat menginapnya hotel atau penginapan. Lalu kemudian kami akan mengantarkan ke bandara untuk kembali ke tempat tinggal masing-masing.

Itulah rencana jadwal paket tour di Bali 5 hari yang bisa dipilih bersama keluarga atau teman. Namun kami bisa melakukan penyesuaian tergantung dengan destinasi wisata yang diinginkan oleh pelanggan. Semua bisa dikonsultasikan terlebih dahulu, sehingga jadwal bisa segera dibuat sesuai keinginan pelanggan.

Fasilitas Yang Di sediakan Dalam Paket

Dalam paket tour 5 hari di Bali pelanggan akan mendapatkan beberapa fasilitas menarik yang bisa dinikmati selama perjalanan di Bali. Dapatkan fasilitas terbaik seperti di bawah ini:

  • Privat tour. Tour yang diadakan merupakan privat tour, tidak akan digabung antara pelanggan satu dengan lainnya sehingga tetap nyaman bagi setiap pelanggan.
  • Pelanggan juga akan mendapatkan fasilitas transportasi selama 5 hari tour, sehingga tidak perlu lagi memikirkan BBM, driver atau mobil.
  • Layanan antar jemput. Tersedia layanan antar jemput dari dan menuju bandara atau Hotel tempat menginap.
  • Tiket masuk obyek wisata. Paket tour sudah termasuk tiket masuk ke dalam obyek wisata yang dituju, dan yang pasti harga akan menjadi lebih hemat.

Fasilitas-fasilitas di atas bisa dinikmati jika mengambil paket 5 hari di Bali untuk liburan bersama keluarga atau teman terdekat. Dengan harga hemat tapi fasilitas lengkap pasti akan membuat liburan di Bali menjadi sangat menyenangkan.

Syarat Dan Ketentuan

Bagi pelanggan yang mengambil paket tour 5 hari di Bali tentunya harus mengetahui syarat dan ketentuan yang berlaku. Berikut ini adalah syarat dan ketentuan yang berlaku untuk paket tour yaitu:

  • Harga paket perorangan. Untuk penentuan harga tidak ditentukan per-rombongan tetapi tetap dihitung per-orang sesuai anggota rombongan.
  • Paket wisata belum termasuk pesawat. Kami hanya menyediakan paket wisata selama berada di Bali, sehingga paket tour yang dibayar belum termasuk pesawat PP.
  • Tidak termasuk hotel dan penginapan. Paket tour juga tidak termasuk akomodasi hotel atau penginapan, sehingga pelanggan harus menyediakannya sendiri.
  • Berlaku hanya untuk WNI. Harga yang berlaku hanya untuk wisatawan Indonesia yang berkunjung ingin berlibur ke Bali.
  • Pemesanan paket minimal 2 orang. Pemesanan paket tour 5 hari minimal untuk 2 orang, tidak melayani pemesanan hanya untuk 1 orang saja.

Demikianlah info untuk paket tour di Bali 5 hari bersama penyedia paket tour terbaik, untuk info selengkapnya silahkan hubungi kami. Dapatkan informasi booking dan reservasi, dapatkan paket tour di Bali dengan harga dan fasilitas terbaik.