Berwisata dan menghabiskan waktu liburan tak hanya dapat dilakukan di taman rekreasi saja. Akan tetapi wisata alam juga dapat menghilangkan penat setelah melakukan aktivitas yang menguras tenaga dan pikiran. Dengan berkunjung ke bali maka akan menemukan wisata alam di bali yang indah dan menakjubkan. Wisata alam apa sajakah yang terdapat di bali? Simak ulasannya.

1. Bukit Campuhan

Wisata alam di bali menyuguhkan pemandangan alam yang sangat cantik dan mempesona. Dengan adanya perbukitan yang dipenuhi dengan tumbuhnya pepohonan tropis. Dan juga suasana adem dengan area persawahan dan lembah.

Bukit ini mendapat julukan sebagai bukit cinta campuhan karena memiliki tempat yang bisa memberi suasana romantic pada setiap pasangan yang datang. Wisata ini masih alami dan murni karena memang belum banyak wisatawan yang datang ke tempat ini.

Di tempat ini pengunjung dapat melakukan jogging, trekking ataupun hanya ingin berfoto selfie. Karena memang tempat ini sangat bagus untuk berfoto dengan pemandangannya yang sangat menawan.

2. Tebing Hijau Yehembang

Desa tak berpenghuni di bali barat yaitu desa kahembang memiliki keindahan alam yang belum banyak diketahui oleh wisatawan. Desa ini menyembunyikan keindahan alam dengan tebing-tebing hijau yang menjulang tinggi.

Untuk mempermudah wisatawan menikmati pemandangan pemerintah membangun sebuah jembatan yang didirikan di ujung sebuah tebing. Agar tidak merusak keindahan alamnya jembatan sepanjang 60 meter dengan tinggi 10 meter ini dibangun dengan bahan bambu.

Dari jembatan yang telah disediakan pengunjung dapat berfoto selfie dengan mendapatkan latar pemandangan yang sangat indah. Suasana tenang nan asri akan tercipta dengan menyaksikan hamparan panorama hijau dengan angina segar yang berhembus.

Salah satu wisata alam di Bali ini terletak di kawasan popular, dekat dengan pura rambut siwi tepatnya di jembrana bali dan sangatlah mudah untuk menjangkau tempat ini.

3. Sungai Gelar

Bali tidak hanya memiliki wisata air berupa pantai saja akan tetapi juga wisata alam dengan air jernih dari sungai. Sungai gelar terletak didekat tebing hijau yehembang yang berada di kabupaten jembrana. Jika wisatawan yang bosan dengan beberapa pantai yang disuguhkan di Bali maka dapat mencoba wisata alam dibali dengan menembus alam liar.

Dengan datang ke sungai gelar maka pengujung akan dapat bermain air di air tawar yang jernih dan segar dengan suasana alam yang sejuk dan menyegarkan. Belum banyak wisatawan yang tahu akan sungai gelar ini jadi yang banyak mendatangi sungai ini hanya penduduk local saja.

Biasanya penduduk desa mamanfaatkan kejernihan air di sungai ini untuk mandi. Jika berniat untuk mengunjungi sungai ini maka siapkan bekal berupa peralatan berenang karena di tempat ini pengunjung bebas bermain air.

Tak hanya itu keindahan alam dari sungai ini dapat menjadi tempat istagramable. Karena sungai ini masih alami jadi akan menjadi spot foto yang indah dengan hiasan pepohonan berwarna hijau yang terlihat begitu segar.

4. Air Terjun Batu Belah

Wisata alam di bali yang satu ini masih jarang sekali didatangi oleh pengunjung. Karenanya tempat ini sama sekali belum terjamah tangan manusia atau belum terdapat bangunan apapun di tempat ini. Akan tetapi untuk memudahkan pengunjung jalanan setapak menuju lokasi air terjun telah dilapisi bebatuan kecil agar tidak licin saat hujan.

Akan tetapi tetap saja akan terdapat kesulitan saat mencapai tempat ini karena memang air terjun ini berada di tempat yang tersmbunyi. Namun hal itu akan terobati dengan indahnya lingkungan yang masih alami dan angin yang masih segar terbebas dari suasana panasnya perkotaan.

Karena tempatnya yang tersembunyi maka dengan mencoba mengunjungi tempat ini maka secara otomatis maka kemampuan berpetualang pengunjung akan diuji. Penduduk local menyebut air terjun ini dengan nama air terjun dewasana karena tempatnya yang berada di desa dewasana.

Dan mengapa juga disebut air terjun batu belah, karena air terjun ini keluar dari batu yang terbelah menjadi dua. Air tersebut mengalir ke sebuah kolam alami dari bebatuan indah yang dapat digunakan untuk berenang. Lokasi air terjun ini berjarak 4 km dari pusat desa dewasana dan 200 meter dari jalanan utama.

5. Pulau Menjangan

Kalau membicarakan mengenai pulau bali maka tetap tidak terlepas dari lautnya yang sangat indah. Wisata alam di bali yaitu pulau menjangan menawarkan wisata bawah laut yang cukup menakjubkan. Pulau ini merupakan bagian dari kawasan cargar alam taman nasional bali barat.

Tempat yang masih jarang dikunjungi wisatawan ini menyimpan beragam terumbu karang yang tersebar dikawasan laut pulau menjangan. Pengunjung yang pernah datang menyebutkan bahwa tempat yang paling indah ialah berada di pos 2.

Pos 2 terkenal dengan airnya yang sangat jernih dan terlihat begitu segar. Pos2 mekiliki keindahan dengan adanya terumbu karang yang dangkal dengan pasir pantai putih yang sangat menawan. Dengan berenang sedikit saja maka pengunjung akan dapat melihat pemandangan bawah laut yang indah dengan dinding koral sedalam 40 meter.

Dinding koral tersebut dapat dilihat dengan berenang sedalam 1 meter. Dengan adanya kerumuan ikan-ikan berwarna-warni membuat pesonanya semakin indah. Dengan menyelam lebih dalam lagi akan dapat melihat kipas angin gorgonian raksasa. Dan jika beruntung akan bertemu dengan ikan-ikan besar seperti ikan napoleon dan hiu karang sirip putih.

Itulah beberapa wisata alam di Bali yang dapat menjadi referensi untuk daftar liburan bersama keluarga ,teman atau pasangan. Pulau bali memang terkenal dengan keindahan alam dengan adanya pantai-pantai yang cantik. Akan tetapi ternyata dengan berkunjung ke pulau bali wisatawan juga dapat menikmati keindahan alam yang tersimpan di dalamnya.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *